Sejak PT. Kereta Api Indonesia (Persero) menerapkan kebijakan toilet gratis di semua stasiun kereta api untuk terus mewujudkan salah satu unsur daripada motto perusahaan berplat merah ini " Andalah prioritas kami " begitu banyak mendapatkan apresiasi positif dari masyarakat pengguna kereta api di Indonesia. Kebijakan tersebut merupakan akuisisi perusahaan berplat merah tersebut terhadap aset - asetnya yang selama ini sebagian besar " disewakan " kepada pihak ketiga, baik perorangan maupun korporasi. Secara keseluruhan, toilet gratis ini tidak banyak menemui hambatan. Karena, selain merupakan aset perusahaan, Sumber Daya Manusia (SDM, read.) pengelola toilet gratis ini juga masih memberdayakan karyawan - karyawan lama yang sebelumnya bernaung dibawah CV ataupun perorangan yang menyewa salah satu aset perusahaan tersebut. " Sangat setuju ya, dengan langkah PT. Kereta Api Indonesia (Persero) menggratiskan toilet umum yang berada di dalam area stasiun. Sosialisasinya juga bagus, terpampang tulisan toilet gratis dengan ukuran yang cukup besar. di beberapa stasiun besar, toilet gratisnya sudah bersih dan nyaman digunakan. Tetapi, untuk stasiun - stasiun lain, toilet gratisnya ko terkesan asal ada. Bahkan, di beberapa stasiun, belum ada toilet dan mushala sama sekali, seperti di Stasiun Haurpugur salah satunya, yang berada di wilayah PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung " ungkap salah seorang railfans, Indra, kepada Redaksi KPKa belum lama ini.
Beberapa Toilet Berdiri Copot
Toilet Kumuh di Stasiun Kiaracondong
Hasil penelusuran redaksi KPKa di salah satu stasiun kereta api yang cukup besar dan bersejarah di Kota Bandung, apa yang disampaikan mengenai keluhan dan ketidaknyamanan pengguna kereta api, terkait beberapa toilet gratis yang tidak representatif di beberapa stasiun (di luar stasiun besar) memang terbukti. Indikasinya antara lain : Kunci pintu toilet yang rusak, Gayung yang bocor, Permukaan bak mandi yang kotor dan berlumut, air yang kurang mengalir (menggenang), dan air bersih yang kurang mengocor. Seperti tampak pada foto disamping, dimana permukaan air tampak hitam pekat sehingga higienitas dan kebersihan air tersebut patut diragukan. Padahal, stasiun ini merupakan stasiun yang dapat dikategorikan sebagai salah satu stasiun besar yang ada di wilayah PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung. Tidak menutup kemungkinan, masih banyak stasiun lain yang " mengabaikan " salah satu penunjang aspek kenyamanan pengguna kereta api di stasiun. Harapan pengguna kereta api tentunya adalah segera dibenahi dan dilengkapi kekurangan sebagaimana hal - hal tersebut diatas yang sudah barang tentu mengurangi kenyamanan pengguna kereta api saat berada di stasiun kereta api. Selamat bertugas untuk PT. Kereta Api Indonesia (Persero) memperbaiki semua sarana dan prasarana penunjang kenyamanan pengguna kereta api. Sementara itu, untuk para pengguna kereta api, jagalah selalu kebersihan dan ketertiban dimanapun Anda berada. (* | INA : 17.167.5 - 0007)
Posting Komentar