Pelayanan Kesehatan Gratis Untuk Pengguna Kereta Api yang Memiliki Tiket

Pelayanan Kesehatan Gratis Untuk Pengguna Kereta Api yang Memiliki Tiket
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjWGe2jUN0KKzfZBM9V-2l4qXb8d7t4_8k2Zc8CDYq3KG7i067qRNo4D-DL_1YdOPz6p5U1VXueGmUYQiXFHmtSE35dl1Lt3Be0Z6LUBrOPrpDc4k7Zci0XllH0EMnVNQjVjaqDOyqKIQ48/s72-c/IMG_0293.JPG
Ruangan Pelayanan Kesehatan
Pelayanan Kesehatan Gratis di Stasiun







PT. Kereta Api Indonesia (Persero) terus berinovasi dan berkarya dengan meningkatkan fasilitas sarana dan prasarana perkeretaapian di Indonesia. Salah satunya adalah Pelayanan Kesehatan Gratis untuk pengguna kereta api yang telah memiliki tiket di Stasiun - Stasiun yang tersebar di seluruh Indonesia. Pelayanan kesehatan ini memang belum merata keberadaanya. Untuk saat ini, pelayanan kesehatan gratis hanya dapat pengguna kereta api dapatkan di beberapa stasiun besar, seperti Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen, Stasiun Bandung, Stasiun Kiaracondong, dan Stasiun Besar lainnya. Kedepan, pelayanan kesehatan gratis ini akan ditambah di stasiun - stasiun lainnya sehingga pada waktunya nanti semua stasiun kereta api memiliki akses pelayanan kesehatan gratis.

Pelayanan kesehatan gratis ini terdiri dari :
-> Beberapa orang tenaga medis  yang berkompetensi di bidangnya,
-> Peralatan medis yang cukup representatif dan lengkap*,
-> Persediaan obat - obatan**, dan
-> Rujukan ke Rumah Sakit terdekat***.

*  Peralatan standar pemeriksaan kesehatan, seperti termometer suhu badan, tensimeter, dll.
** Obat - obatan yang tersedia antara lain untuk pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K), pereda sakit kepala, dll.
*** Ambulance siaga. PT. Kereta Api Indonesia (Persero) telah menyediakan sedikitnya satu ambulance untuk membawa pasien (kritis) ke Unit Gawat Darurat (UGD) Rumah Sakit (RS) terdekat.

Ruangan untuk pasien cukup representatif dengan kebersihan dan penataan aksesoris dan perlengkapan medis yang tertata rapi. Peralatan medis yang ada terawat rapi dan higienitasnya terjamin. Pelayanan kesehatan gratis ini buka 24 jam, dan terdiri dari 2 orang petugas jaga (shift). (* | INA | 17.167.5 - 0007)

Related product you might see:

Share this product :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. KPK | Komunitas Pengguna Kereta Api Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger